Perbedaan mitosis dan meiosis
Rabu, 12 Agustus 2015
Di tempat les banyak anak yang bertanya apa perbedaan pembelahan mitosis
dan meiosis. Sebenarnya kedua proses tersebut merupakan pembelahan sel. Apa
tujuan sel membelah dirinya? Tujuannya adalah untuk reproduksi sel baru.
Mitosis dan meibosis terjadi pada pembelahan eukariota.
a. Pada pembelahan mitosis dapat memproduksi sel anak bisa
membelah lagi. Sedangkan pada meiosis, sel dapat menjadi gamet dan tidak bisa
membelah lagi.
b. Mitosis terjadi pada semua sel. Sedangkan meiosis hanya
terjadi pada sel gonat dan hanya terjadi saat pembentukan gamet.
c. Mitosis terjadi pada satu tahap atau satu siklus dalam
pembelahan sel. Sedangkan meiosis terjadidua tahapan pembelahan, yaitu meiosis
satu dan meiosis 2.
d. Tempat terjadinya mitosis pada sel autosomatik.
Sedangkan pembelahan meiosis tempatnya pada sel gonatik.
e. Tujuan dari mitosis adalah untuk pertumbuhan. Sedangkan
meiosis adalah bertujuan untuk membentuk gonad.
f. Pada mitosis terjadi interfasi sebelum terjadinya
pembelahan. Sedangkan pada meiosis tidak terjadi interfasi antara meiosis satu
dengan meiosis dua.
g. Pada mitosis terjadi pertukaran segmen kromosom.
Sedangkan pada meiosis pindah silang yaitu antara kromosom homolog yang
mempunyai pasangan.
h. Hasil pembelahan sel baru pada mitosis memliki sifat
genetik yang sama dengan sel sebelumnya. Sedangkan pada meiosis, sel baru
memiliki kromosom yang jumlahnya separuh dari sel sebelumnya.
i. Pembelahan satu sel mitosis menghasilkan dua sel baru,
jumlah kromosomnya sama. Sedangkan pada pembelahan meiosis menghasilkan 4 sel
baru dan mempunyai kromosom yang jumlahnya separuh dari sel sebelumnya (sel
induk).
j. Pada mitosis terjadi satu kali pembelahan. Sedangkan
pada pembelahan meiosis terjadi dua kali pembelahan.
Demikian penjelasan perbedaan pembelahan mitosis dan
meiosis yang pak guru ipa sampaikan. Belajar
terus, jangan merasa lelah. Tapi luangkan istirahat juga yah