Letak geologis dan letak geomorfologis Indonesia

Pengertian letak geologis adalah letak suatu wilayah atau negara berdasarkan pada struktur batuan di wilayah tersebut. Letak geologis Indonesia adalah dilalui oleh dua pegunungan muda, yaitu pengunungan Sirkum Pasifik dan pegunungan Sirkum Mediterania (Sirkum Alpen Banda).
Letak geologis dan letak geomorfologis Indonesia
Pengaruh akibat Indonesia terletak di dua pegunungan muda tersebut, Indonesia banyak memiliki gunung berapi atau vulkanik. Manfaat yang positif bagi Indonesia adalah tanahnya menjadi subur. Dampak negatifnya dalah sering terjadi gempa dan bisa menimbulkan tsunami yang ada di Aceh dahulu.
Pengertian letak geomorfologis adalah letak suatu wilayah berdasarkan morfologi atau bentuk dari permukaan bumi. Letak geomorfologis di Indonesia ini sangat dipengaruhi oleh faktor letak geologis Indonesia.
Manfaat dari letak perbedaan geomorfologis pulau yang satu dengan yang lainnya yang ada di Indonesia adalah:
1. Perbedaan bahan tambang dan mineral dari satu tempat dengan tempat yang lainnya. Di Pulau Kalimantan banyak terdapat tambang batu bara. Di Sulawesi banyak terdapat tambah minyak bumi.
2. Perbedaan jenis tanaman karena adanya perbedaan suhu. Misalnya di daerah dataran rendah tanamannya tentu berbeda dengan tanaman yang ada di daerah pegunungan yang bisa ditanami dengan sayuran.
3. Perbedaan persebaran penduduk dan kepadatan penduduk dilihat dari bentuk topografinya.

0 Response to "Letak geologis dan letak geomorfologis Indonesia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel