Bagian-bagian bunga dan fungsinya secara lengkap
Senin, 17 Agustus 2015
Pak guru akan menjelaskan bagian-bagian bunga dan fungsinya. Yang kita
bahas kali ini adalah bunga sempurna yaitu bunga yang terdapat benang sari dan
putik. Ternyata pada sebagian tumbuhan, bunga merupakan cara tumbuhan untuk
memperbanyak dirinya atau berkembangbiak. Sebagai contoh, bunga akan menghasilkan
buah dan pada akhirnya menghasilkan biji.
Namun sebagian tumbuhan juga berbunga namun tidak untuk memperbanyak
dirinya. Contoh tumbuhan yang terdapat bunga dan menghasilkan biji dan buah
untuk memperbanyak diri adalah pohon mangga. Pada mangga yang sudah tua dan
masak, kita bisa menanam mangga tersebut dan akan menjadi pohon mangga yang
baru.
Berikut ini penjelasan bagian-bagian bunga dan fungsinya masing-masing:
1.
Benang sari
Pada
bunga, benang sari merupakan alat kelamin jantan tumbuhan. Benang sari akan
menghasilkan serbuk sari. Benang sari akan jatuh pada kepala putik dan terjadi
pembuahan/penyerbukan
2.
Putik
Pada
bagian bunga, putih sebagai alat kelamin betina tumbuhan. Jika serbuk sari yang
berasal dari benang sari menempel pada kepala putik dan akan masuk ke dalam
putik maka akan terjadi peristiwa penyerbukan.
3.
Mahkota
Bentuk
bunga yang menarik tergantung dari mahkotanya. Sebenarnya yang kita lihat pada
bunga yang cantik itu sebenarnya adalah mahkota. Fungsi mahkota pada tumbuhan
adalah untuk menarik serangga agar membantu penyerbukan pada bunga. Warna pada
mahkota sangat mencolok. Dan pada bunga terdapat nektar atau madu yang biasa
dihisap oleh serangga seperti kupu-kupu.
4.
Kelopak bunga
Fungsi
dari kelopak bunga adalah untuk melindungi mahkota bunga pada waktu sebelum
mekar dan sesudah mahkota mekar. Selain itu kelopak berfungsi agar kedudukan
bunga atau bagian-bagian bungat kokoh dan tidak mudah rusak seperti karena
tiupan angin.
baca juga bunga sempurna dan bunga tidak sempurna
baca juga bunga sempurna dan bunga tidak sempurna
5.
Tangkai bunga
Fungsi
dari tangkai bunga adalah sebagai penghubung antara bunga dengan ranting pohon.
Selain itu tangkai berfungsi sebagai penguat agar bunga tidak mudah patah dan
tetap kuat menempel pada ranting pohon.
6. Tangkai putik
Tangkai putik berfungsi sebagai penghubung kepala putik dengan dasar bunga.
Demikianlah
penjelasan mengenai bagian-bagian bunga dan fungsinya. Semoga bermanfaat dan
selalu menjaga keindahan dengan tidak memetik bunga secara sembarangan yah!.