Unsur-unsur peta
Kamis, 02 Juni 2016
Add Comment
Unsur-unsur
peta yang lengkap adalah terdapat judul peta, skala peta, orientasi peta,
legenda, dan grid peta. Kelima unsur peta tersebut akan saya jelaskan secara
ringkas dan jelas berikut ini :
contoh gambar legenda peta |
contoh orientasi peta |
1. Judul Peta
Setiap
peta harus mempunyai judul sehingga pemakai atau orang yang melihat peta tidak
bingung atau keder. Judul biasanya
ditulis pada bagian atas peta dan letaknya di tengah-tengah (center). Misalnya tertulis Jawa Tengah,
Pulau Simatra, Pulau Madura, Kecamatan Semarang, Desa Ungaran, dan sebagainya.
Untuk
peta tematik bisa ditulis judul yang lebih khusus, misalnya Peta Kepadatan
Penduduk Provinsi Jawa Tengah, Peta Kepadatan Penduduk Kabupaten Banyumas, Peta
Kepadatan Penduduk Desa Purwokerto, dan lain sebagainya.
2. Skala Peta
Pengertian
skala peta adalah perbandingan jarak peta dengan jarak sesungguhnya yang ada di
lapangan. Pada peta, skala merupakan bagian yang sangat penting. Kita bisa
menghitung jarak suatu tempat ke tempat lain. Misalnya mau mengukur jarak kota
Purwokerto dengan jarak kota Jogjakarta. Caranya adalah dengan mengukur panjang
jarak “jalan raya” yang ada di peta kemudian dikalikan dengan skala yang ada
pada peta. Skala pada peta juga bisa digunakan untuk mengukur luas suatu
wilayah.
3. Orientasi Peta
Pengertian
orientasi peta adalah petunjuk arah dalam peta. Petunjuk arah bisanya berupa
gambar arah mata angin seperti arah timur, selatan, barat, dan utara. Atau
beberapa peta hanya menyebutkan arah Utara saja dan bisa disingkat dengan huruf
U.
4. Legenda
Pengertian
legenda adalah keterangan pada peta. Legenda berbeda dengan simbol peta. Kalau
simbol peta letaknya ada di dalam muka peta, sedangkan legenda letaknya di luar
muka peta. Biasanya legenda terletak dibagian paling bawah sebelah kiri atau
sebelah kanan.
Legenda
menjelaskan atau memberikan keterangan simbol peta. Misalnya warna garis merah
tebal keterangannya jalan raya, garis putih dan hitam memberikan keterangan rel
kereta api, garis biru biasanya keterangan sungai. Warna pada daerah seperti
hijau, kuning, dan coklat menunjukkan ketinggian suatu tempat.
5.
Grid peta
Pengertian
grid peta adalah garis lintang dan garis bujur pada peta. Dengan melihat grid
peta, kita bisa menentukan letak astronomis suatu wilayah. Misalnya saat kita
melihat pete Indonesia, kita mau menentukan letak astronomis kota Merauke.
Lihat pada grid peta dan menunjukkan angka 80 Lintang Selatan dan
1400 Bujur Timur.
Pengambilan
grid ini didasarkan pada grid globe. Di globe terdapat geris vertikal yang
disebut dengan garis bujur atau geris meridian. Sedangkan garis horisontal
disebut dengan garis lintang.
Selengkapnya baca jenis-jenis peta
Demikianlah
pembahasan kali ini tentang unsur-unsur peta. Semoga bermanfaat J
0 Response to "Unsur-unsur peta"
Posting Komentar