Struktur lapisan kulit bumi dan penjelasannya

Struktur lapisan kulit bumi dan penjelasannya – Litorsfer adalah lapisan kulit yang berasal dari kata litos dan sfeer atau sphaira. Litos artinya batu sedangkan sfeer adalah bulatan sehingga pengertian litosfer adalah lapisan kulit bumi yang mengikuti bentuk bumi yang bulat. Bumi tersusun atas lapisan luar, kerak, dan inti bumi. Bagian inti dalam bumi memiliki jari-jari kurang lebih 1300 km.
pada bagian kulit bumi memiliki ketebalan yang tidak merata karena bagian kulit tersusun dari dataran tinggi atau pegunungan dan dataran rendah seperti lembah atau lembah dalam laut.
Struktur lapisan kulit bumi dan penjelasannya

Lapisan-lapisan bumi

1. Barisfer
Barisfer ini tersusun atas bahan padat seperti terdiri atas ferum (besi) dan nikel. Panjang jari-jari barisfer kurang lebih 3470 km dan batas luarnya kurang lebih 2900 km dari bawah permukaan bumi.
2. Lapisan pengantara
Lapisan pengantara disebut jug alapisan asthenosfer atau mantel tersusun atas bahan cair yang suhunya sangat tinggi dan memijar. Lapisan astenosfer ini terdapat pada lapisan atas nikel atau nife dengan ketebalan 1700 km serta memiliki massa jenis 5 gram/cm3.
3. Litosfer (lapisan kulit bumi)
Litorsfer adalah suatu lapisan yang terdapat pada bagian atas lapisan pengantara. Listosfer memiliki ketebalan kurang lebih 1200 km dan massa jenisnya 2,8 gram/cm3.

2 bagian penyusun litosfer atau kulit bumi :

Lapisan kulit bumi atau litosfer tersusun dari lapisan sial dan lapisan sima. Lapisan sial terdiri atas kerak benua dan kerak samudra.

1. Lapisan sial

Lapisan sial memiliki ketebalan kurang lebih 35 km. lapisan sial ini tersusun atas alumunium, silisum, dan berbagai senyawa seperti SiO2 dan Al2O3. Pada lapisan ini juga mengandung batuan sedimen, batuan beku, batuan metamor, granit, andesit, dan batuan jenis lainnya yang ada pada daratan benua. Sifat dari lapisan sial adalah kaku dan padat sehingga disebut sebagai lapisan kerak. Lapisan kerak dibagi menjadi dua yakni kerak samudra dan kerak benua.
a. Lapisan kerak samudra
lapisan kerak samudra terletak di samudra yang tersusun dari endapan yang terjadi di dasar samudra dan bagian bawahnya terdapat batuan vulkanik. Pada lapisan paling bawah tersusun dari batuan beku seperti batuan beku gabro dan baguan beku peridodit.
b. Lapisan benua
pada lapisan benua tersusun dari benda padat dari batuan beku granit pada bagian atas dan bagian bawahnya tersusun dari batuan beku basalt. Pada kerak benua terdapat pada sebagian benua.

2. Lapisan Sima

Lapisan sima ini sifatnya elastis dan memiliki ketebalan kurang lebih 65 km. susunan dari lapisan sima adalah magnesium, dan silisium serta senyawa lain seperti SiO2 dan MgO. Pada lapisan sial memiliki berat jenis lebih kecil dibandingkan lapisan sima karena lapisan sima banyak mengandung magnesium, besi, batuan basalt, dan mineral feromagnesium.
Nah demikianlah penjelasan Pak Mono tentang struktur lapisan kulit bumi dan penjelasannya. Semoga bisa bermanfaat dan belajar terus secara online di pakmono.com

0 Response to "Struktur lapisan kulit bumi dan penjelasannya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel