Cara perkembangbiakan generatif pada tumbuhan dan contohnya


Perkembangbiakan secara generatif pada tumbuhan disebut juga perkembangbiakan secara kawin dimana terjadi proses penyerbukan dengan jatuhnya benang sari ke kepala putik.
Cara perkembangbiakan generatif pada tumbuhan dan contohnya
bagian-bagian bunga sempurna
Alat perkembangbiakan pada tumbuhan adalah bunga. Bunga yang sempurna memiliki bagian-bagian yang terdiri dari mahkota bunga, benang sari, putihk, kelopak bunga, dasar bunga, dan tangkai bunga. Contoh bunga sempurna dan bunga tidak sempurna
Pada bunga alat kelamin jantan disebut dengan benang sari sedangkan alat kelamin betina disebut dengan putik. Pada benang sari terdapat yang namanya serbuk sari yang merupakan sel kelamin jantan. Pada pohon tertentu atau pada bunga yang tidak sempurna benang sari dan putik tidak dalam satu bunga. Tapi pada bunga sempurna, benang sari dan putik terletak pada satu bunga.
bagian-bagian benang sari pada bunga
bagian-bagian benang sari (alat kelaimin jantan bunga)
Cara perkembangbiakan generatif pada tumbuhan adalah sebagai berikut :
1. Perkembangbiakan secara kawin terjadi dengan penyerbukan. Penyerbukan adalah peristiwa bertemunya serbuk sari pada kepala putik.
2. Serbuk sari tersebut masuk ke dalam tangkai putik yang akhirnya menuju ke bakal buah. Di dalam bakal buah terdapat bakal biji. Di dalam bakal biji berisi sel kelamin betina atau sel telur.
3. Setelah sel kelamin jantan dan sel kelamin betina bunga bertemu makan terjadi pembuahan.
4. Setelah pembuahan, biji dan buah akan tumbuh. Biji tersebut yang nantinya menjadi cikal bakal tumbuhan baru. Misalnya
Secara ringkas cara perkembangbiakan secara generatif pada tumbuhan adalah
Serbuk sari + sel telur è bersatu dan terjadi pembuahan è menghasilkan buah dan biji è menjadi tumbuhan baru.
Pada proses pembuahan terjadi peleburan antara sel kelamin jantan bungan dengan sel kelamin betina bunga dan terbentuklah zigot. Pada zigot ini akan berkembang menjadi biji yang merupakan bakal calon tumbuhan yang baru.
Proses penyerbukan pada tumbuhan bisa terjadi pada tumbuhan itu sendiri namun juga bisa karena bantuan dari luar.
bagian-bagian putik pada bunga
bagian-bagian putik pada bunga
Penyerbukan bisa terjadi karena adanya bantuan dari manusia, air, hewan, dan angin.
1. Penyerbukan oleh angin disebut dengan anemogami. Contohnya adalah padi, jagung, dan rerumputan.
2. Penyerbukan yang dibantu oleh air disebut dengan hidrogami. Contohnya adalah ganggang air.
3. Penyerbukan yang dibantu oleh hewan disebut dengan zoidiogami. Contohnya adalah bunga kacang, bunga pepaya, jeruk, dan lainnya.
4. Penyerbukan yang dibantu oleh manusia disebut dengan antropogami. Contohnya adalah tanaman vanili.

0 Response to "Cara perkembangbiakan generatif pada tumbuhan dan contohnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel