Penggolongan tumbuhan berdasarkan jenis akarnya

Akar sangatlah penting bagi tumbuhan. Tanpa akar tumbuhan tidak bisa tegak. Tanpa akar juga tumbuhan tidak bisa menyerap air dan mineral makanan dari dalam tanah. Pada beberapa jenis tumbuhan, akar berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan cadangan makanan seperti tanaman ketela pohon dan wortel.
Penggolongan tumbuhan berdasarkan jenis akarnya dibagi menjadi dua yaitu: akar serabut dan akar tunggang.

1. Akar serabut
Akar serabut adalah akar yang memiliki ciri tidak memiliki akar utama dan pada setiap bagian akar besarnya sama.
Contoh tumbuhan yang memiliki akar serabut adalah pohon kelapa, padi, pepaya, salak, tebu, jahe, bawang merah, bawang putih, dan talas.
Tumbuhan berakar serabut umunya dari tumbuhan berkeping satu atau biasa disebut dengan monokotil.

2. Akar tunggang
Akar tunggang adalah akar utama tumbuhan yang berukuran besar dan juga memiliki akar cabang.
Contoh tumbuham berakar tunggang adalah akasia, pohon mangga, rambuatan, durian, jeruk, mahoni, belimbing, dan jambu.
Tumbuhan yang berakar tunggang umummya dimiliko oleh tumbuhan berkeping dua atau dikotil.

Fungsi akar bagi tumbuhan adalah:
1. Sebagai tempat menyimpan cadangan makanan
2. Untuk menyerap air dan mineral dari tanah
3. Untuk bernapas seperti akar bakai dan beringin
4. Agar tumbuhan bisa tegak berdiri kokoh

Fungsi akar tumbuhan bagi manusia adalah :
1. Sebagai cadangan air pada waktu musim kemarau sehingga air di sungai-sungai kecil tetap mengalir.
2. Untuk penahan abrasi air laut seperti akar bakau.
3. Untuk menahan tanah longsor.

0 Response to "Penggolongan tumbuhan berdasarkan jenis akarnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel